Menu

CHOCOLATE CAKE



Base cake dari cake ini adalah butter cake coklat. Kalau disini orang - orang menyebutnya cake praktis, karena bikinnya juga praktis gak perlu ribet - ribet melelehkan mentega. Bahannya pun juga gampang nyarinya. Yuk kepoin aja resepnya.

Bahan :
  • 200 gram mentega
  • 200 gram gula pasir halus ( aku pakai 175 gram itu pun masih manis banget menurutku)
  • 4 butir telur antero
  • 175 gram tepung terigu protein sedang
  • 25 gram coklat bubuk
  • 1 sdt baking powder
  • 1 sdt pasta coklat
  • 25 ml susu cair (kalo gak ada air putih juga bisa)
Filling :

  • buttercream/selai coklat/suka - suka

Topping :
  • silverqueen bites/chaca choco balls/suka - suka
  • gula halus

Cara membuat :
  1. Kocok mentega dan gula pasir halus hingga lembut dan mengembang.
  2. Masukkan telur satu per satu kocok hingga rata.
  3. Masukkan bahan kering, terigu + coklat bubuk + baking powder yang telah diayak bergantian dengan susu cair dan pasta coklat, mixer kecepatan rendah hingga rata.
  4. Tuang dalam loyang diameter 18 cm yang telah diolesi mentega dan baking paper.
  5. Panggang dengan suhu 170°C selama kurleb 35 menit dengan api atas bawah. Tes tusuk jika taka ada adonan basah yang menempel keluarkan dari oven dan dinginkan.
  6. Belah cake menjadi dua, perciki dengan simple sirup, oles dengan filling, tutup dengan belahan cake yang lain.
  7. Olesi dengan butter cream, beri topping sesuka hati. Simpan sebentar di lemari es biar set. Sajikan.

No comments:

Post a Comment

Author

authorHello, my name is Enggar Rahayu and I really love Baking n' Cooking! Follow our social media to get more info, tips and trick, etc



Total Pageviews

Flag Counter