Bulan kemarin pas lagi musim mangga hampir tiap hari ngolah apa aja yang berbahan dasar mangga. Dan paling sering bikin sambel mangga muda. Dapatnya mangga juga gak metik tapi nunggu ada mangga muda yang jatuh baru dibikin. Hihihi alesan aja.
BENGGOL ASAP SAMBEL PENCIT aka MANGGA MUDA
BAHAN :
- 2 ekor ikan benggol/kembung, cuci bersihkan dan panggang sampai matang
BAHAN SAMBAL :
- 1 buah mangga muda, cacah memanjang/serut
- 1 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 3 buah cabe rawit
- 1 sdm terasi bakar
- gula
- garam secukupnya
- 1 sdm air jeruk nipis
CARA MEMBUAT:
- Goreng duo bawang, cabe rawit.
- Uleg bumbu gorengan bersama terasi, gula, garam.
- Masukkan serutan buah mangga, beri air jeruk nipis. Aduk rata.
- Tes rasa dan sajikan bersama ikan panggang.
No comments:
Post a Comment